6 TIPS PUASA SEHAT BAGI LANJUT USIA
Sobat Nakes, bulan Ramadhan di tahun 2022 ini sudah kita lewati hampir satu minggu lebih. Tentunya perjalanan menuju puncak Ramadhan masih cukup panjang. Agar bisa melaksanakan ibadah puasa dengan lancar hingga akhir Ramadhan, tentunya diperlukan beberapa kiat dan tips agar tetap sehat selama berpuasa, terutama pada lanjut usia.
Sumber : pixabay.com |
Lanjut usia yang sudah berada pada usia lebih dari 60 tahun, tentunya akan mengalami penurunan degeneratif. Sehingga diperlukan ikhtiar yang lebih agar lansia tetap sehat menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadhan tahun ini. Untuk itu, pada tulisan bersamaperawat.id kali ini, kita akan membahas tips dan kiat puasa sehat bagi lanjut usia, yang telah kami rangkum dari berbagai sumber dan literasi.
6 Tips Puasa Sehat Bagi Lanjut Usia
Berikut 6 tips dan kita puasa sehat bagi lanjut usia yang telah penulis rangkum dari berbagai sumber :
Melakukan Ibadah Puasa dengan Mindfull
Melaksanakan ibadah puasa dengan mindfull bagi lanjut usia adalah memberikan cukup waktu pada lansia saat berbuka puasa maupun pada sahur. Lanjut usia dengan kemampuan motorik yang semakin menurun memerlukan waktu yang lebih untuk bisa menikmati hidangan berbuka puasa maupun hidangan saat sahur.
Buka Puasa & Sahur dengan Bijak
Lansia yang melaksanakan ibadah puasa perlu mengatur pola makan saat berbuka dan sahur dengan bijak. Bijak dalam artian adalah pada saat berbuka sebaiknya tidak langsung mengkonsumsi makanan berat, tetapi usahakan untuk mengkonsumsi makanan ringan yang menyehatkan terlebih dahulu seperti kurma, kue tinggi serat ataupun air kelapa.
Selain itu, setelah melaksanakan ibadah puasa selama hampir 13 jam, tentunya tubuh lansia akan mengalami kekurangan cairan, sehingga pola minum bagi lansia perlu diatur pada selang waktu berbuka hingga sahur. Untuk informasi cairan yang dibutuhkan oleh tubuh yaitu sebanyak 30 cc x Berat Badan.
Pada saat berbuka atau sahur, untuk makanan berat bisa diperbanyak makanan dengan serat tinggi dan juga tinggi protein. Makanan yang mengandung tinggi serat baik bagi lansia untuk memperlambat rasa lampar dan makanan yang memiliki kandungan protein tinggi dapat membantu lansia mempertahankan masa ototnya agar masih bisa beraktivitas. Ditambah pada saat berbuka maupun sahur untuk bisa menikmati setiap hidangan dan tidak mengkonsumsi makanan dengan terburu-buru.
Mengatur Pola Tidur Lansia
Pada saat bulan Ramadhan ini, lansia akan terbangun lebih awal untuk melaksanakan sahur. Maka dari itu, pada saat bulan Ramadhan ini, selain menghabiskan waktu dengan ibadah perlu diimbangi dengan istirahat yang cukup yaitu dengan mengatur pola tidur sebanyak 8 - 9 jam per hari. Selain itu, lansia juga perlu tidur lebih cepat sehingga dapat melaksanakan makan sahur dengan cukup waktu.
Lakukan Olahraga Ringan
Selama bulan Ramadhan ini tentunya agar pergerakan sendi lansia tidak terganggu, lansia juga perlu gerak dan olahraga ringan loh. Olahraga yang dianjurkan bagi lansia diantarnya yaitu jalan kaki, peregangan maupun yoga. Agar tidak mengalami dehidrasi saat selesai berolahraga, dianjurkan untuk berolahraga ringan pada sore hari menjelang buka puasa.
Berkonsultasi dengan Dokter
Bagi lanjut usia yang mengalami penyakit penyerta seperti hipertensi, diabetes maupun penyakit lainnya yang memerlukan konsumsi obat rutin, maka perlu konsultasi dokter untuk menentukan pola minum obat selama bulan Ramadhan ini. Selain itu, terutama bagi lansia yang memiliki riwayat penyakit diabetes perlu melakukan cek gula darah rutin agar tidak mengalami gejala hipoglikemia.
Nah, tips dan kiat puasa sehat bagi lansia diatas merupakan ikhtiar kita untuk dapat menjalankan puasa Ramadhan hingga akhir Ramadhan nanti. Namun, ikhtiar juga perlu diperkuat dengan keimanan dan kekuatan spiritual. Jika lansia melaksanakan ibadah puasa ini dengan penuh iman dan ikhlas maka insya Allah puasa yang dijalankan oleh lansia akan bernilai dan penuh berkah. Selain itu, dukungan sosial dari keluarga juga merupakan poin penting untuk mendukung lansia agar bisa menjalankan ibadah puasa dengan lancar dan tetap sehat.
Disamping tips diatas Sobat Nakes bisa klik tautan 6 Terapi untuk Melatih Kognitif Lansia, untuk mengetahui beberapa macam terapi yang dapat dilakukan untuk melatih kognitif lansia selama mengisi waktu hingga berbuka nanti.
Itulah beberapa tips dan kita puasa sehat bagi lanjut usia. Semoga ibadah puasa yang dijalankan pada tahun ini dapat berjalan lancar, penuh berkah dan keikhlasan. Salam sehat.
Posting Komentar untuk "6 TIPS PUASA SEHAT BAGI LANJUT USIA"