Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

CARA MELAKUKAN SENAM OTAK PADA LANJUT USIA

Sobat Nakes, lanjut usia dengan berbagai macam permasalahannya bagi dari segi fisik maupun psikis, seiring bertambahnya usia akan mengalami masalah degeneratif. Masalah degeneratif yang sering dialami oleh lanjut usia diantaranya adalah kondisi biologis maupun kognitif lanjut usia. Tak ayal permasalahan tersebut menjadi suatu kendala bagi pendamping lansia maupun keluarga untuk merawat lanjut usia.

Sumber : pixabay.com

Salah satu penurunan degeneratif yang sering dialami oleh lansia adalah penurunan daya ingat dan penurunan kognitif, seperti sering lupa ataupun bahkan hingga demensia. Perlu beberapa intervensi yang harus dilakukan dalam menghambat proses penurunan kognitif tersebut bagi lanjut usia. Salah satu intervensi yang bisa dilakukan untuk menghambat proses penurunan kognitir tersebut diantaranya adalah melakukan terapi bagi lansia, salah satunya dengan melaksanakan terapi brain gym atau yang lebih dikenal dengan terapi senam otak.

Dikutip dari buku Modul Perawatan Sosial, Terapi dan Dukungan Keluarga kegiatan terapi senam otak merupakan suatu rangkaian gerak sederhana yang berfungis untuk mempermudah kegiatan belajar, serta merupakan suatu stimulasi yang paling baik selama beberapa tahun terakhir ini. Melakukan senam otak pada lanjut usia akan menstimulasi fungsi kerja otak sehingga dapat menghambat proses penurunan degenertaif pada lansia.

Selain untuk menstimulasi fungsi kerja otak, melakukan senam otak pada lanjut usia juga dapat melatih daya ingat  serta melancarkan perederana darah lanjut usia. Ditambah lagi dengan proses terapi dalam melakukan senam otak pada lanjut usia ini dilakukan dengan riang gembira sehingga dapat menjadi sarana bagi lanjut usia untuk menumbuhkan rasa bahagia.

Dalam melakukan kegiatan senam otak pada lanjut usia, ada beberapa gerakan dalam melatik keseimbangan otak kanan dan otak kiri. Berikut beberapa langkah dalam melakukan senam otak pada lanjut usia untuk menstimulasi fungsi kerja otak.
  1. Pertama adalah meletakkan kedua telapak tangan di depan dada, lalu renggangkan kelima jari tangan. Selanjutnya lekatkan ujung-ujung jari tangan kanan dan kiri, namun usahakan juga kedua telapak tangan tidak menempel. Setelah itu gerakkan ibu jari kanan dan kiri memutar ke depan dan ke belakang secara bergantian, seperti gerakan mengayuh sepeda. Lakukan semakin lama semakin cepat selama beberapa waktu. Lalu, lanjutkan pada jari-jari lainnya.
  2. Kembali posisikan kedua telapak tangan di depan dada, lalu renggangkan telapak tangan kanan, sedangkan tangan kiri membentuk pistol. Arahkan jari telunjuk tangan kiri membentuk pistol. Arahkan jari telunjuk tangan kiri ke telapak tangan kanan, lakukan sebaliknya dengan telapak tangan kanan yang menunjuk ke telapak tanagn kiri yang merenggang. Lakukan secara bergantian dan semakin lama semakin cepat.
  3. Posisikan telapak tangan kanan diatas kepala dan telapak tangan kiri diatas perut. Lakukan gerakan tangan menepuk rambut, sedangkan tangan kiri melakukan gerakan memutar diatas perut secara bersamaan selama beberapa waktu. Lakukan bergantian dan usahakan semakin lama gerakan semakin cepat.
  4. Untuk gerakan ke empat, lakukan dengan mengambil posisi duduk kemudian letakkan kedua telapak tangan diatas paha. Kepalkan telapak tangan kanan dan lakukan gerakan memukul paha. Secara bersamaan, biarkan telapak tangan kiri menghadap ke pada dan lakukan gerakan maju mundur seperti mengelus. Lakukan bergantian semakin lama semakin cepat.
  5. Gerakan terakhir yaitu gerakan ke lima dapat dilakukan dengan memposisikan kedua tangan lurus di depan dada dan ujung jari telunjuk kanan dan kiri menunjuk ke depan. Telunjuk kanan memutar membentuk lingkaran, sedangkan telunjuk kiri memutar membentuk kotak dengan bersamaan. Lakukan secara bergantian dan semakin lama semakin cepat.
Selain melatih daya pikir lansia dengan melalui senam otak, terdapat juga berbagai macam latihan ringan untuk melatih kognitif lansia, Sobat Nakes dapat klik tautan Terapi Kognitif bagi Lansia untuk mengetahui terapi apa saja yang bisa diaplikasikan untuk melatih kognitif lansia, serta klik tautan Terapi Pohon Keluarga bagi Lansia untuk mengetahui langkah-langkah dalam melakukan terapi pohon keluarga.

Sobat Nakes, itulah beberapa gerakan dalam melakukan senam otak pada lanjut usia. Semoga dengan mengenal beberapa gerakan senam otak pada lanjut usia ini dapat memberikan stimulasi fungsi otak pada lanjut usia sehingga dapat menjaga fungsi kognitif lanjut usia. Salam sehat.


Posting Komentar untuk "CARA MELAKUKAN SENAM OTAK PADA LANJUT USIA"